-->

atas

    Monday 6 November 2017

    Lomba Desain Poster GITA LAUT 2017

    Gerakan Cinta Laut (GITALAUT) merupakan salah satu program kegiatan Ditjen Pengelolaan Ruang Laut Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia. Program ini mengajak Kelompok Anak Muda, Kelompok Perempuan, Kelompok Aparatur Negara, dan Kelompok Masyarakat Pesisir untuk bersama-sama melestarikan laut Indonesia. Lomba poster GITA LAUT ini mengambil tema

    "JANGAN RUSAK LAUTKU"

    KETENTUAN LOMBA
    1. Peserta adalah masyarakat umum.
    2. Desain Poster bebas merujuk dengan tema.
    3. Satu peserta hanya mengirimkan satu karya.
    4. Format poster :- Format tiff, ukuran 3508 x 4967 pixels (setara dengan 59.4 x 84.1 cm, 150 pixels/inch), posisi vertical.
      -
      Thumbnail (perkecilan) karya : dibuat dengan format RGB, JPEG image, ukuran 534 x 800 pixels (setara dengan 9 x 13.5 cm, 150 pixel/inch), posisi vertical, file size 220 KB.
    5. Teknis dan gaya visualisasi bebas
    6. Karya bisa dibuat dengan menggunakan program grafis, scan gambar, gambar tangan atau foto digital.
    7. Menyertakan deskripsi singkat dan menjelaskan pesan yang ingin disampaikan.
    8. Pengiriman karya asli (hires) dan thumbnail karya melalui email gitalautposter@gmail.com. Apabila file berukuran 25 MB atau lebih, harap diupload melalui www.wetransfer.com/ www.sendspace.com atau dikirim dalam bentuk CD, langsung ke alamat PT XNet beserta persyaratan lainnya.
    9. Penulisan nama file softcopy ditulis : “Nama Peserta_Judul Poster”
    10. Karya Poster adalah karya milik sendiri, belum pernah dipublikasikan/diikutsertakan dalam kompetisi lain dan belum pernah dipublikasikan dan/atau diikutsertakan dalam kompetisi lain.
    11. Seluruh poster yang diterima panitia merupakan hak milik Kementerian Kelautan dan Perikanan RI dan berhak menggunakannya untuk berbagai kegiatan Kampanye Gita Laut.
    12. Panitia tidak bertanggung jawab apabila ada klaim dari pihak lain atas ketidakorisinilan karya atau plagiatisme.
    13. Formulir pendaftaran yang telah diisi beserta hasil karya dikirim ke alamat e-mail gitalautposter@gmail.com, dengan subyek e-mail: DAFTAR POSTER.
    14. Pendaftaran peserta dan penerimaan materi lomba selambat-lambatnya tanggal 15 November 2017.
    15. Nama pemenang akan diumumkan melalui surat resmi dan dihubungi melalui telepon pada tanggal 27 November 2017


    Kontak
    Email    : gitalautfoto@gmail.com
    Tel         : 021-532 8878, 53690165
    Website : djprl.kkp.go.id
    Twitter : @DitjenPRL 


    No comments:

    Post a Comment